Mahasiswa UNPAB Mengikuti Program PMMB Kerjasama FHCI Dan BUMN

  • doni   Rabu, 06 Maret 2019

Pendidikan merupakan suatu hal yang mempunyai prioritas penting saat ini, pendidikan yang baik bisa dijadikan modal investasi masa depan. Pendidikan yang baik dan berkualitas dapat menentukan karir seseorang dalam dunia kerja sehingga menjadi lebih profesional, oleh karena itu pendidikan pada tingkat perguruan tinggi saat ini dipandang penting oleh masyarakat.

Untuk itu unpab memiliki Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) merupakan program antara Unpab kerjasama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) dan kementerian BUMN, Program magang mahasiswa bersertifikat merupakan salah satu perwujudan program lementrian BUMN FHCI merupakan wadah bagi para pengelola dan praktisi manajemen human capital di lingkungan BUMN, memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menyalurkan potensi dan menggali pengalaman di BUMN melalui program magang mahasiswa bersertifikat.

Pada saat ini selain PTPN I mahasiswa unpab juga mengikuti PMMB di Perum Bulog Duvre I Sumatera, PT. Pelindo I,  PT.  Yodya Karya, PTPN III dll, pada program ini mahasiswa mengikuti magang selama. 6 bulan. Mahasiswa yang boleh mengikuti Progam PMMB ini merupakan mahasiswa aktif minmal sudah mengikuti 4 semester

Bagi mahasiswa lain yg berminat mengikuti PMMB ini dapat. Melapor ke Kantor Pusat Karir Unpab,  Gedung  H. 111.