HMF UNPAB Ikut Serta Menggalang Dana UNTUK Korban Gempa Lombok

  • redaksi   Sabtu, 18 Agustus 2018

UNPAB-Medan: Himpunan Mahasiswa Filsafat Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan Ikut serta dalam pengumpulan dana untuk korban Gempa di Lombok.

“Kami Himpunan Mahasiswa Filsafat (HMF) bergetar mendengar Gempa yang terjadi di Lombok. Dengan semangat kami mengajak seluruh masyarakat pengguna jalan untuk turut serta membantu saudara-saudara kita yang ada di Lombok.

HMF melakukan penggalangan dana, yang dilaksanakan pada tggl 14 - 15 agustus 2018 di lampu merah jl.Gatot Subroto,  jl.Jamin Ginting  serta Para Dosen dan mahasiswa UNPAB juga ikut berdonasi. Kegiatan ini berjalan dengan baik.

Kata Ina dari salah seorang aggota Himpunan Mahasiswa Filsafat UNPAB (14/8/2018).

Untuk diketahui, data terakhir yang dirilis BNPB mengungkapkan 436 orang meninggal dunia akibat gempa 7 SR yang terjadi pada 29 Juli 2018. Sementara itu tercatat ada 1.353 orang mengalami luka-luka . Terkait jumlah pengungsi, berdasarkan data dari Posko Tanggap Gempa Lombok hingga Senin (13/8/2018) tercatat ada 352.793 orang yang tersebar di Kabupaten Lombok Utara, Kabupaten Timur, dan Kota Mataram.