Pelantikan Pengurus BEM UNPAB Periode 2017-2018

  • redaksi   Jumat, 19 Januari 2018

UNPAB-Medan: Pelantikan Presma, Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Pengurus Gubernur dan Wakil Gubernur Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan yang telah terpilih digelar pada Kamis (18/1/2018). Wakil Rektor III UNPAB,Samrin SE.,MM., melantik Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa, pengurus BEM sebanyak 15 Orang dan Gubernur dan Wakil gubernur sebanyak 12 orang di Gedung D Ruang Baca Perpustakaan.

Suasana khidmat terasa sejak lagu kebangsaan Indonesia Raya dinyanyikan mengawali acara yang dimulai pada pukul 14.00 ini. Usai mengucap janji pengurus secara serentak Presma Fajar Amf Asmin dan Wapresma Fahrunnisa Pasaribu.

Bapak Samrin SE MM., dalam sambutanya menyampaikan bahwa sejak pelantikan ini pengurus terpilih bertanggung jawab sebagai pengurus BEM Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan.

"Saudara adalah pemimpin kalangan mahasiswa di kampus ini dan insyaallah saudara adalah pemimpin di masyarakat di masa yang akan datang. Saya berpesan jadilah teladan, jadilah uswatun hasanah, jadilah rujukan bagi mahasiswa yang ada di UNPAB ini. Pengurus terpilih harus menjadi orang-orang yang memiliki ketahanan pribadi, ketahanan diri dan ketahanan sosial yang kuat sehingga bisa menjadi menjadi benteng utama terhadap berbagai pengaruh yang tidak menguntungkan bagi kehidupan remaja dan mahasiswa. Organisasi kemahasiswaan akan menjadi unggul dan rujukan apabila para pemimpin organisasi itu adalah orang-orang unggul dan menjadi rujukan", ujarnya.

Hadir pada pelantikan tersebut antara lain paraKa. Biro Kemahasiswaan Adian Hakim SP, Dekan Fakultas Sosial Sains, Prodi dan bagian kemahasiswaan serta pengurus BEM dan DPM tahun sebelumnya.