Mahsiswa UNPAB Raih Juara II Debat Nasional

  • redaksi   Senin, 11 Desember 2017

UNPAB-Medan: 2 Mahasiswa Universitas Pembangunan Panca Budi Medan berhasil menguningkan kampus hijau Universitas Sumatera Utara dengan karya yang inovatif. 2 mahasiswa tersebut adalah Yudha Moningka (Peternakan, 2014) yang merupakan mahasiswa penerima Beasiswa BIDIKMISI DIKTI dan Aisyah Dwiyanti (Peternakan, 2016) yang merupakan mahasiswa penerima Beasiswa yayasan Prof. Dr. Kadirun Yahya selama 8 smester. Mereka dinyatakan lolos keputaran final  lomba Karya Tulis Ilmiah nasional dan bersanding dengan 19 tim dari Universitas ternama di Indonesia, ada UGM, IPB, USU, UNEJ, UNSIYAH, UNPAB, ITS, UMA, UNRI, dan Universitas Haluholeo Kendari Sulawesi Tenggara.  Judul Karya Tulis Ilmiah yang ditulis oleh mahasiswa UNPAB adalah :” Pengolangan Limbahan Kotoran Ayam Peterlur dan Ampas Kunyit Limbah jamu Menjadi Bahan Pakan Manure Ayam Petelur Terfermentasi Guna mengurangi Pencemaran Udara dan Biaya Pakan Dalam Beternak.”

“Karya tulis ini bertujuan untuk memberikan informasi edukatif kepada semua pembaca terkait limbah yang dihasilkan oleh pertanian khususnya limbah peternakan, karena selama ini limbah peternakan dan limbah pertanian selalu dikaitkan dengan Isu Lingkungan  serta pemanasan global. Selain itu juga pengolahan limbah kotoran ayam dan limbah jamu ini bertujuan untuk mengurangi biaya pakan sebagaimana biaya produksi dalam budidaya peternakan yang terbesar adalah  biaya pakan yang mencapai 70-80% dari total biaya produksi, pada intinya semua apa yang diciptakan oleh Allah SWT selalu memiliki nilai dan manfaatnya masing-masing, begitu juga dengan Limbah. Limbah tidak selamanya limbah, ketika kita mampu dekat dengan limbah maka limbah akan meguntungkan bagi kita. Ujar Aisyah Dwiyanti Mahasiswa Berprestasi Fakultas Pertanian tersebut.”

“Kami dari pihak Rektorat sangat bangga dan mengapresiasi prestasi mahasiswa kami, harapannya bukan hanya saja ditingkat nasional melainkan karya tulis ilmiah ini mampu bersanding di Konfrensi Mahasiswa Tingkat Internasional sebab ini akan memberikan dampak positif dan nilai akreditasi bagi Universitas, selain itu juga ini akan menjadi salah satu tonggak awal Visi Universitas Pembangunan Panca Budi untuk menuju World Class University 2033. Untuk mencapai hal ini, kami dari Biro Student Advisory Center telah membentuk beberapa kelas peminatan di UNPAB, salah satunya adlah Shelter Presrtasi,. Shelter Prestasi adalah salah satu kelas peminatan dibidang keilmiahan yaitu Karya Tulis Ilmiah, Debat, Bisnis Plant, dll. Yudha Moningka dan Aisyah Dwiyanti adalah salah satu mahasiswa yang tergabung di Shelter Prestasi UNPAB, ujar Dharma Tua Putra Nst, SE., MM selaku Kepala BSAC UNPAB”

Lomba karya tulis ini dikemas dengan berbagai kegiatan dengan nama kegiatan Mukhlisin’s Hand 4 dimana pada kegiatan tersebuat ada Seminar nasional, Mentoring On The Road, Keputrian Akbar, dan Field Trip Ke Museum Perkebunan Indonesia Jl. Brigjend. Katamso RISVA Medan.  Ide dan gagasan para finalis LKTIN Mukhlisin’s Hand 4 ini sangat luar biasa, salah satunya dalah Robot Jagung yang ditawarkan oleh Mahasiswa UGM, serta Aplikasi berbasis WEB Tani-tanian.com yang diciptakan oleh mahasiswa USU, alhamdullilah, mahasiswa UNPAB mampu meraih gelar juara II setelah kalah beberapa poin dengan mahasiswa UGM. Berikut juara LKTIN Mukhlisin’s Hand 4 adalah:

Juara I. Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, Juara II. Universitas Pembangunan Panca Budi Medan, Juara III. Universitas Padjajaran Bandung, Juara IV. Universitas Syah Kuala Banda Aceh, Juara V. Universitas  Sumatera Utara, Juara VI. Institut Teknologi Sepuluh November  Surabaya