UNPAB sebagai Sentra Vaksinasi Keliling KADIN Indonesia

  • timredaksi   Sabtu, 25 September 2021

UNPAB, Mari Sukseskan Mobil Vaksinasi Keliling.- Bertempat di Gelanggang Mahabento Universitas Pembangunan Panca Budi telah terlaksana kegiatan Vaksinasi Keliling oleh KADIN INDONESIA, Sabtu (25/09/2021). Sebelumnya kedatangan Ketua Umum KADIN Indonesia Bapak Arsjad Rasjid bersama Menteri BUMN Bapak Erick Thohir di Kota Medan untuk Meluncurkan Mobil Vaksinasi keliling yang nantinya akan berkeliling di beberapa kecamatan di Kota Medan untuk membantu proses Vaksinasi di Kota Medan.

Universitas Pembangunan Panca Budi yang juga merupakan salah satu titik sentra vaksinasi yang ditunjuk oleh KADIN Indonesia dalam program untuk memerangi pandemi covid 19. Kegiatan vaksinasi ini merupakan langkah yang dilakukan untuk dapat memulihkan negeri kita Indonesia dari pandemi covid 19 yang tentunya bertujuan untuk mengurangi angka Positif warga yang terdampak covid 19, menjaga orang-orang yang kita cintai disekeliling kita, dan juga membantu untuk memulihkan perekoniman Indonesia saat ini. Pasalnya saat ini, Medan dan beberapa Ibu Kota Provinsi lainnya kembali berada di status Zona Merah. Hadirnya sentra vaksinasi ini ditargetkan mampu mengubah status kota dan wilayah Sumatera Utara menjadi Zona yang lebih aman di tengah pandemi.

“Senang kali rasanya kita semua hadir disini dapat berkolaborasi, dan hari ini kita launching sentra vasksinasi dari KADIN Indonesia. Kita paham bagaimana warga itu sebenernya sulit untuk meninggalkan pekerjaannya untuk vaksin datang ke kota atau ke puskesmas dan rumah sakit. Itu sebabnya secara cerdas bapak Ketua Umum KADIN Indonesia Bapak Arsjad Rasjid memahami persoalan ini, bahwa untuk mempermudah khususnya  masyarakat yang berada diperbatasan kota Medan dalam melaksanakan vaksinasi akhirnya mendapatkan solusi yang baik yaitu kita yang mendatangi mereka dengan Gebrakan Mobil Vaksinasi Keliling” ujar Ketua Umum KADIN Sumatera Utara.

“Dan moment ini bertepatan juga dengan Ulang Tahun KADIN Indonesia yang ke-53 yang kemarin kita telah melaksankan acara ini di Jakarta dan hari ini bersama dengan Pak Menteri kita melaksankannya di Kota Medan. Kegiatan Vaksinasi ini saya berharap pergerakannya harus cepat karena kita segera dapat memulihkankan kondisi ini, agar tidak terlalu lama dan semakin parah, hal ini telah kita lakukan bersama para pelaku UMKM dan para pengusaha-pengusaha yang ada didaerah.” Tambah Ketua Umum KADIN Sumaetra Utara (Ivan Iskandar Batubara)

Dilanjutkan oleh Ketua Umum KADIN Indonesia, dalam sambutannya menyampaikan,” tepatnya sekitar 53 tahun yang lalu KADIN Indonesia berdiri dan saya sangat bersyukur kita dapat bertemu dalam keadaan sehat walafiat. Ini adalah wujud nyata dari gotong royong, dari para pengusaha yang saya katakan sebagai pejuang dan bagian dari bangsa Indonesia. Dan disini kita sebagai rumah untuk para pengusaha-pengusaha besar, menengah, kecil dan mikro secara bersama-sama dengan bangsa Indonesia kita dapat  berpartisipasi dalam hal Perang melawan pandemi covid 19. Dimana kita harus dapat menang dalam melawannya salah satu senjatanya adalah vaksinasi. kegiatan vaksinasi ini merupakan salah satu bentuk gotong royong kita bersama-sama. Disinilah kita tidak melihat apakah dia perusaahan swasta maupun pemerintah karena sebagai bangsa kita harus bersatu, dan jika kita tidak bersatu bagaimana bisa kita menang dalm peperangan menghadapi pandemi covid 19 ini. Ini merupakan salah satu proses awal yang nantinya akan tetap terus kita lanjutkan walaupun saat ini kondisinya  lebih baik tapi kita tetap harus waspada. Dan ini salah satu upayakan kita untuk memudahkan saudara-saudara kita pelaku UMKN dan saudara kita dimanapun. Kegiatan vaksinasi ini juga bekerjasama dengan Kimia Farma dan semua KADIN yang ada di Kab/Kota untuk menyedikan Mobil Vaksinasi yang nantinya akan Mobile di lokasi-lokasi yang cukup jauh untuk mengakses dan menjangkau masyarakat untuk melaksanakan vaksinasi.”

Tak lupa juga Ucapan terima kasih dari Rektor Universitas Pembangunan Panca Budi Bapak Dr. H. Muhammad Isa Indrawan, SE.,MM yang di tunjuk oleh KADIN INDONESIA menjadikan UNPAB sebagai Lokasi Sentra Vaksinasi Keliling pada acara hari ini menyampaikan” Selamat datang semua para tamu undangan di Universitas Pembangunan Panca Budi. Kami UNPAB Merasa terhormat  sekali lagi melaksanakan acara vaksinasi yang dilaksankan oleh beberapa institusi yang ada. Sebelumnya kita 2 hari yang lalu sebanyak 2000 peserta bekerjasama dengan POLRI dan dengan KADIN Sumatera ada 800 peserta. Dan ini merupakan kegiatan vaksinasi ke 6 yang telah kami laksanakan di Universitas Pembangunan Panca Budi. Dan ini merupakan salah satu program Ketua Umum KADIN Indonesia dalam memulikan perekonomian adalah dengan cara mendukung dan melaksanakan kegiatan vaksin. Dan pak Ketua Umum telah mewujudkan salah satu apa yang telah menajdi programnya. Saya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang pada hari ini melaksanakan kegatan ini sesuai dengan moto dari KADIN “Tabah, Jujur Setia” tabah dalam setiap dinamika perekonomian, jujur dalam menegakkan peraturan, dan setia dalam persahabatan dan persaudaraan.”

Dalam rangkaian acara ini, telah terlaksana sesi potong tumpeng dan kue dalam rangka Ulang tahun KADIN Indonesia yang ke-53 dan sebagai rasa wujud syukur kepada Allah SWT KADIN Indonesia dapat berdiri dan memberikan kontribusi untuk bangsa Indonesia. Kegiatan Vaksinasi di UNPAB hari ini juga diikuti oleh 260 peserta dari Kecamatan Medan Sunggal. Setiap warga yang telah mendaptakan vaksinasi kemudian akan mendapatkan Sembako atau kebutuhan Pokok dari KADIN Indonesia. Pada akhir acara ini, Ketua Umum KADIN Sumatera utara Bapak H. Ivan Iskandar Batubara memberikan cenderamata Kepada Menteri BUMN, Ketua Umum KADIN Indonesia, Walikota Medan, Anggota DPRD SUMUT, dan Ketua HIPMI SUMUT.