UNPAB Melalui Perwakilannya Hadir Pada Kegiatan Workshop Kepemimpinan dan Pengelolaan PTS di Kopertis

  • redaksi   Rabu, 18 Mei 2016

Medan-UNPAB: Riset Teknologi Dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia (Ristekdikti) melalui Kopertis Wilayah I Sumatera Utara melaksanakan workshop tentang Kepemimpinan dan Pengelolaan Perguruan Tinggi Swasta di Lingkungan Kopertis Wilayah I Sumut. Workshop yang digelar pada Rabu-Kamis (18-19 Mei 2016) itu dilaksanakan di Gedung Aula Kopertis, dan dihadiri oleh seluruh Rektor/perwakilan Perguruan Tinggi Swasta, dan Bapak Tharmizi Hakim hadir sebagai perwakilan dari Universitas Pembangunan Panca Budi (Unpab) Medan.

Workshop yang diikuti oleh seluruh Rektor / perwakilannya yang hadir pada saat itu, terlihat sangat antusias dengan sejumlah pemaparan dari para penyampai materi, sehingga selama pemaparan terjadi diskusi yang sangat aktif.

 Dalam workshop tersebut, hadir sebagai Narasumber yakni Prof. Dr. Ali Ghufron Mukti, M.Sc., Ph.D. yang merupakan Dirjend Sumber Daya Dikti dengan materi (Pengelolaan Sumber Daya di Perguruan Tinggi), Prof. Dr., Syawal Gultom, M.Pd dengan materi ( Kepemimpinan di Perguruan Tinggi), Prof.Dr. Johannes Gunawan.,SH., LL.M dengan materi (Standar Nasional Perguruan Tinggi), Prof. Dr. Runtung Sitepu, SH.,M.Hum dengan materi (Tata Kelola Perguruan Tinggi Menuju Perguruan Tinggi Swasta Berbasis Riset).(Hms/Ai)