UNPAB Gelar Pembekalan Kelas Karyawan

  • redaksi   Sabtu, 22 Agustus 2015

Medan-UNPAB: Rektor Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan diwakili oleh Rektor III Bidang Kemahasiswaan III Samrin, SE., MM membuka secara langsung kegiatan Pembekalan Kelas Karyawan TA. 2015/2016 Semester ganjil bertempat di Gedung Mahtab Kampus Panca Budi Jl. Gatot Subroto Km. 4,5 Medan siang tadi, Sabtu (22-08).

Dihadapan 1007 mahasiswa baru yang terdiri dari Jurusan Ilmu Komputer, Teknik Komputer, Hukum, Pertanian, Manajemen, Akuntansi, Ekonomi Pembangunan, Perpajakan, Elektro, Arsitektur, FAI, Magister Manajemen dan Magister Hukum beliau sempat memperkenalkan Pejabat kampus yang hadir pada acara tersebut, hadir juga dalam kegiatan tersebut para Dekan, Kaprodi dan Staf Pegawai Unpab lainnya.

Rektor III menyambut baik kegiatan tersebut dimana pada TA 2015/2016 semester ganjil ini Unpab telah mengalami peningkatan jumlah mahasiswa yang sangat signifikan. Jika di tahun lalu jumlah mahasiswanya adalah 3500 maka  tahun ini di perkirakan sampai pada angka 4500 mahsiswa. Beliau juga sempat menyampaikan Visi dan Misi Usai dari Universitas Pembangunan Panca Budi (UNPAB) Medan sekaligus memperkenalkan struktur organisasi dan civitas akademika.

Usai menyampaikan sambutannya seluruh mahasiswa baru yang di bagi menjadi lima kelompok di pandu oleh staf pegawai Unpab menuju ruangan untuk mendapatkan arahan dari Dekan dan Ka. Prodi masing-masing untuk memperkenalkan diri dan keunggulan dari masing-masing Fakultas kepada mahasiswa/i baru..

Dekan dari masing-masing Fakultas menjelaskan bagaimana tata cara dalam penyususnan Kartu rencana Studi (KRS) agar nantinya seluruh mahasiswa tidak lagi kesulitan ketika akan memulai masa perkuliahan, sehingga perkuliahan dapat berjalan dengan lancar tanpa terkendala satu apapun.

 yang menarik dari Panca Budi ini adalah  sudah menggunakan sistem pembelajaran melalui Media E-learning dimana mahasiswa dan dosen tidak perlu datang ke kampus untuk melakukan kegiatan perkuliahan cukup dengan online sesuai waktu yang ditentukan dosen masing-masing.  Proses perkuliahan menggunakan media E-learning pun tergolong mudah karena dapat di akses dimanapun dengan catatan ada jaringan internet, bahkan lebih mudahnya lagi E-learning juga dapat di akses melalui smartphone pribadi. (Hms)